Rasa sakit di dada yang dialami oleh ibu hamil merupakan sebuah kondisi yang normal dan sering terjadi. Rasa sakit ini dikarenakan adanya tekanan yang semakin besar di bagian diafragma. Tekanan tersebut disebabkan oleh rahim yang tumbuh membesar sehingga memakan ruang dan menekan diafragma. Rasa sakit di dada juga bisa diakibatkan oleh tekanan tulang rusuk yang melebar akibat adanya pertumbuhan ukuran payudara. Meskipun rasa sakit di dada merupakan kondisi yang normal terjadi, akan tetapi bagi ibu hamil tentu akan merasa tidak nyaman. Oleh karena itu, ada beberapa hal yang bisa dilakukan untuk mengatasi kondisi rasa sesak pada ibu hamil.
Salah satu cara untuk mengatasi rasa sakit di dada oleh ibu hamil adalah menjaga posisi tegak baik saat duduk maupun berdiri. Hal ini dilakukan untuk mencegah tekanan pada paru – paru. Sehingga, ibu hamil dapat mengatasi rasa sakit pada bagian dada. Selain itu, ibu hamil juga disarankan untuk mengurangi konsumsi makanan dan minuman yang bisa memicu terjadinya asam lambung. Hal ini dikarenakan asam lambung bisa membuat sakit dada menjadi lebih parah. Beberapa makanan dan minuman yang harus dihindari seperti makanan pedas, kopi, soda, dll. Cara yang lain untuk mengatasi rasa sakit dada yang dialami saat kehamilan adalah dengan mengelola stres. Beberapa aktivitas yang bisa mengurangi tingkat stres adalah meditasi, yoga, dan menghirup udara segar.