Tahukah kamu bahwa ternyata tips mengembalikan file yang ada di aplikasi whatsapp sangatlah mudah? Bagi kamu yang belum mengetahui caranya, maka dari itu simak ulasan artikel yang ada di bawah ini untuk mengembalikan file yang telah terhapus di aplikasi whatsapp itu tadi.
Tentunya langkah yang satu ini sangat penting apabila kamu tidak sengaja menghapus beberapa file di aplikasi whatsapp sendiri. Langkah pertama yang bisa kamu lakukan yaitu dengan mengaktifkan fitur cadangan chat terlebih dahulu. Buka aplikasi whatsapp lalu pilih menu setelan atau setting.
Jika sudah, kamu tinggal memilih opsi chat saja dan klik cadangan chat. Setelah itu, nantinya akan muncul sebuah tampilan waktu cadangan chat atau obrolan terakhir dari aplikasi whatsapp tadi. Jika waktu cadangan chat tersebut sudah terlalu lama, maka dari itu kamu bisa langsung mencadangkannya saat itu juga.
Pilih opsi cadangkan lalu uninstall alias hapus aplikasi whatsapp yang ada di smartphonemu itu tadi. Jika sudah, lakukan registrasi dengan cara mendaftarkan di nomor yang sama dari akun whatsapp sebelumnya. Setelah itu, nantinya kamu harus memasukkan kode verifikasi yang telah dikirimkan oleh pihak whatsapp melalui sms.
Selesai, nantinya kamu akan memperoleh opsi untuk mengembalikan file chat yang telah dicadangkan sebelumnya. Kamu hanya tinggal memilih opsi pencadangan riwayat chat sebelumnya saja, tunggu proses pemulihannya sampai selesai dan kam siap menggunakan aplikasi whatsapp seperti biasanya.